Kamis, 15 Januari 2009

PENTINGNYA OLAHRAGA BAGI ANAK

Kenapa olahraga itu penting untuk kesehatan dan kekuatan tulang anak?
Olahraga itu
- Meningkatkan kekuatan tubuh
- Memperbaiki postur tubuh
- Meningkatkan keseimbangan untuk mencegah jatuh
- Meningkatkan massa otot untuk bantalan tulang jika ada peristiwa kejatuhan


Olahraga apakah yang di butuhkan oleh seorang anak?Program yang ideal dapat dirangkai seperti:
- Olahraga beban seperti jalan, senam, naik tangga, badminton, tennis, basket, sepak bola, dll.
- Olahraga yang menguatkan otot seperti membawa tas sekolahnya, atau hanya berbagi beban belanjaan ibu dengan anaknya.
- Olahraga postural dan keseimbangan seperti balok keseimbangan, baris-berbaris dan stretching.

Olahraga juga…
- Membantu untuk membangun dan menyokong tulang, otot-otot dan juga sendi-sendi.
- Meningkatkan kepercayaan diri dan rasa sehat.
- Meningkatkan level fitness
- Membangun daya tahan tubuh dan kekuatan otot-otot
- Meningkatkan kelenturan tubuh dan postur tubuh.
- Membantu untuk mengatur berat badan.
- Menurunkan risiko penyakit jantung, kanker usus, dan diabetes tipe 2 di kemudian hari
- Membantu mengendalikan darah tinggi
- Menurunkan rasa depresi dan kecemasan

Seberapa banyak olahraga yang dibutuhkan oleh anak-anak? - Anak-anak dan remaja harus aktif secara fisik 60 menit per hari setiap hari atau setidaknya kebanyakan hari.

selamat berolahraga...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar